Padepokan Witasem
Prosa Liris

Liris : Handayani Melukis Penyesalan

Penyesalan

Aku menangisi diriku yang merasa lelah. Ia merasa telah mencapai ujung dari sebuah jalan. Dan aku mengerti jika perasaan itu salah.

Aku ingin berkata padanya,”Ketakutan tidak membuatmu menjadi kerdil. Penyesalan yang belum mendatangimu telah menggugurkan bunga yang baru berkembang.”

Mencari kesalahan atas angin yang berhembus. “Semilirmu hanya membuatku terbuai mimpi.”

loading...

Angin berlalu dengan cibiran,”Beruntung kamu masih mempunyai mimpi!”

Aku berteriak hingga memekakkan telinga. Pada malam aku menghujat, “Kau menyesatkan! Tidak ada terang yang menuntun jalanku!” Dia semakin kelam membunuh hasrat.

Mati menjadi sia-sia. Malaikat di dalam kubur berwajah masam, tidak sudi menghukum. Dan aku terbenam pada tanah basah bersama gelisah.

 

Duet bersama Tri Handayani

Wedaran Terkait

Songsong Bukan Puisi

admin

Sikil nJeber..

admin

Puisi :Peluk Senja di Lereng Lawu

admin

Puisi :  Aku Dalam Birumu

amazingdhee

Puisi : Tertikam Rasa/Lina Boegi

admin

Puisi : Temaram/Winy

admin

Leave a Comment

error: Anda tidak diperkenakan menyalin tanpa izin.